JOKE PURDI

  1. Salam Untuk Pak Purdie :  Suatu ketika saya harus mengisi seminar di luar kota, dan kebetulan pada hari itu staf yang biasanya mengurus tiket saya kebetulan sedang sakit, jadi saya terpaksa ke bandara dan langsung membeli tiket di sana. Pada saat berada di loket tiket, petugas bertanya, nama pembeli tiket, tentu saja saya jawab Purdi E. Chandra. Kemudian petugasnya berkata “Pak, saya salah satu fans pak Purdi E.Chandra, tolong sampaikan salam saya kepada beliau ya pak, saya juga pengen jadi pengusaha sukses seperti beliau”, saya hanya bisa bengong dan bertanya dalam hati, emangnya saya siapa?
  2. Bisnis Rano Karno :  Kalo ada waktu senggang biasanya selalu saya luangkan untuk berolah raga, terutama golf. Suatu saat pada saat bermain golf dan berkenalan dengan beberapa pengusaha di lapangan golf, salah seorang pengusaha bertanya kepada saya, “bisnisnya apa pak?” saya jawab “Bisnis saya di bidang pendidikan”, sejurus kemudian pengusaha tersebut menimpali, “wah bisnis yang bagus sekali pak, di Jakarta ada bisnis pendidikan sangat maju pesat pak, cabangnya juga banyak sekali namanya Primagama, yang punyanya Rano Karno itu lho, bapak pasti tahu kan?” saya hanya bisa menjawab “ya, saya tahu Primagama dan kenal Rano Karno” andai saja pengusaha itu tahu kalo Primagama adalah milik saya dan Rano Karno adalah salah satu bintang yang pernah kita gunakan sebagai bintang iklan di Primagama.
  3. Hutang Itu Mulia :  Pada saat mengisi sebuah seminar, ada pertanyaan dari seorang peserta seminar, “Pak kenapa menurut bapak hutang itu mulia, bukannya kalo hutang kita malah menambah beban pengeluaran tiap bulan” saya jawab dengan ringan “ hutang itu mulia, karena kalo kita berutang apalagi kepada bank, maka tiap bulan kita pasti membayar angsurannya yang dapat digunakan untuk membayar gaji dan bonus pegawai bank. Coba saya kalo tidak ada orang yang ngutang ke bank, terus pegawai bank gajiannya dari mana? Dan berarti juga kita mempunyai sifat sebagai pemberi (membayar angsuran) yang lebih mulia daripada penerima”